Saya sebenarnya sudah sejak setahun yang lalu ingin jalan-jalan ke pulau Lombok, tapi kesempatan baru datang di akhir Juni 2011. Tepatnya tanggal 29 Juni yang lalu saya berangkat kesana bersama dua orang sahabat lama, tahun lalu bersama kedua sahabat ini pula saya mengunjungi tembok besar di China. Karena keinginan saya yang besar untuk melawat ke Lombok maka sudah sejak beberapa bulan sebelumnya saat berselancar maya saya seringkali melihat-lihat tujuan wisata di pulau tersebut. Ternyata sangat banyak dan beberapa sangat indah, tak kalah indahnya dengan obyek wisata di pulau Bali. Sebelum berangkat pun saya sempat menghubungi (sms an) teman blogger saya Yosh yaitu pemilik blog
Lombok 7og4nk untuk lebih memantapkan tujuan wisata saya disana kelak.
Saya tiba di Lombok kira-kira jam 12.30 waktu setempat (WITA), dan itu berarti 11.30 WIB. Kami dijemput oleh teman dari sahabat saya itu dan dibawa makan siang dulu yang menyediakan menu khas Lombok, wah sungguh lezat plecing kangkung, ayam taliwang dan es kelapa muda pakai madu di restoran tersebut, kenikmatan dalam kenyang (istilah apa pula ini). Kami menginap di Senggigi Beach Hotel, dan se-sore-an kami menikmati pemandangan pantai Senggigi, dan membuat janji dengan pengelola boat yang akan kami sewa untuk menuju 3 Gili esok hari. Kesokannya ketika sarapan saya utamakan mencoba kopinya lebih dulu dan ternyata cukup sedap, saya sebelumnya sudah mendengar bahwa kopi Lombok cukup terkenal.
|
Menikmati sedapnya kopi Lombok |
Parwisata di pulau Lombok sudah beberapa tahun belakangan ini memang digalakkan sebagai opsi lain dari hiruk pikuk perkembangan wisata di pulau Bali, sehingga sebagian dari cara promosi wisatanya pun dengan membandingkannya dengan wisata di pulau dewata tersebut. Dengan waktu yang cuma tiga hari, sebetulnya yang efektif malah cuma dua hari, hanya sebagian saja tujuan wisata yang sempat kami kunjungi. Kami dapat menikmati keindahan pantai Senggigi sepuasnya karena menginap disana, kemudian kami mengunjungi Tiga Gili (Trawangan, Beno, Air), kerajinan tanah liat di Banyumulek, pusat tenun ikat di Sukarara, rumah adat Sasak di Sade, serta pantai Kuta dan Tanjung Aan. Sayang kami tidak sempat mengunjungi Sendang Gila, Pusuk Pass, Mesjid tua Bayan dan tujuan wisata lainnya karena tidak cukupnya waktu.
|
Pemandangan indah menuju gili Trawangan |
|
Berpose di gili Trawangan |
|
Gerabah di Banyumulek |
|
Perajin tenun ikat di Sukarara |
|
Rumah adat suku Sasak di desa Sade |
|
Keindahan pantai Kuta |
|
Nampang di Tanjung Aan |
|
Taman wisata Pura Mayura |
|
Pantai Senggigi dengan g Agung sayup2 di kejauhan |
|
Matahar terbenam di pantai Senggigi |
|
Senja di pantai Senggigi |
Karena masih banyak yang belum saya lihat di Lombok, maka saya berharap Tuhan bermurah hati untuk mendatangkan saya kembali ke sana. Lombok, next time better......
Wassalam
wah bu , aku belum pernah coba kopi lombok .. apalagi nuansa alamnya itu hiyaaa mantab banget
BalasHapusAyo, silahkan mas Brig jalan2 kesana, ngga nyesel deh....
BalasHapusAlhamdulillah,,,,,,, bunda bisa menikmati kesederhanaan pulau kecil kami Pulau Lombok semoga apa yang bunda alami di Pulau Kami tidak memberikan kesan yang negatif, semoga di lain waktu bunda bisa berkunjung kembali ke pulau kecil kami, wasalam,,. Terimakasih sebelumnya buat bundaku sudah menyempatkan diri berlibur di pulau Lombok.
BalasHapusIya Yosh, saya merasa seperti mimpi aja bisa sampai ke Lombok mu yang sungguh indah, alhamdulillah walaupun cuma 3 hari........
BalasHapusSalam kenal Bu :)
BalasHapusEnaknya jalan-jalan ke Lombok :)
Oh ya mbak Sya, trima kasih sudah mampir. Mari menikmati kopi dan jalan2 bersama saya.
BalasHapusbelum puas kan ke Lombok, ayuukk ke Lombok yuuk..
BalasHapusI need rechargeable, and going to there is one of it, sis :)
Yap ! aku emang pingin suatu saat ksana lagi....!!!
BalasHapus